Program Studi Bioteknologi (S2)
CARA PENDAFTARAN
– Mengirimkan berkas dalam bentuk berkas cetak / file dengan email yaitu Formulir Pendaftaran; Ijasah dan Transkrip Nilai S1-S2; Surat Ijin Atasan bagi yang sudah bekerja; Sertifikat-sertifikat prestasi akademik / profesi / bahasa dll yang relevan bila ada.
– Pendaftaran diterima apabila menyertakan Bukti Pembayaran Uang Pendaftaran. Pembayaran dilakukan dengan transfer ke rekening Bank yang ditentukan.
– Tes Seleksi Masuk akan segera dilakukan setelah Pendaftaran diterima. Tes dilakukan di Kampus Sekolah Pasca Sarjana dan bisa dilakukan dengan cara
khusus untuk Calon Mahasiswa yang memiliki kesulitan untuk hadir secara fisik (berdasarkan permintaan).
– Setelah Pengumuman Hasil, Calon Mahasiswa yang diterima dipersilakan membayar uang masuk (DPP) dan uang kuliah (SPP) sesuai jumlah dan dalam
batas waktu yang ditentukan melalui transfer ke rekening bank yang ditentukan.
BIAYA KULIAH
– Uang pendaftaran : Rp. 1 juta
– Uang masuk (DPP) : Rp. 3 juta (bila dibayarkan April 2017); Rp. 4 juta (Mei 2017); Rp. 5 juta (Juni 2017); Rp. 6 juta (Juli 2017); Rp. 7 juta (Agustus 2017).
– Uang kuliah (SPP) : Rp. 6 juta / semester.
– Lain-lain : Uang wisuda, Study tour (ditentukan menyusul).
TANGGAL PENTING
– Pendaftaran dari 1 April 2017 s.d. 24 Agustus 2017.
– Tes masuk, setiap hari Sabtu dari April s.d. Agustus 2017.
– Pengumuman diterima, paling lama seminggu setelah tes masuk.
– Uang DPP dibayarkan paling lama 3 (tiga) minggu pengumaman diterima.
– Uang SPP semester pertama dibayarkan bersama DPP sejumlah ½-nya dan sisanya sebelum Kuliah Perdana atau sekaligus dibayarkan bersama DPP. Bila
mengundurkan diri, uang yang sudah dibayarkan tidak bisa diambil kembali.
– Kuliah perdana 1 September 2017 oleh MENRISTEK-DIKTI (dalam konfirmasi).
ALAMAT PENTING
– Nomor Rekening Bank : Bank BNI Syariah, No : 0534039600, Pemilik; Pasca Sarjana UTS
– Alamat email pengiriman berkas : gradschuts@gmail.com
– Nomor telpon/WA untuk komunikasi : 0811-3899-94 (Pak Kiki) / 0852-0520- 2014 (Ibu Ratna)
KEUNGGULAN
Bioteknologi adalah “the next great enterpreneurial wave” setelah TIK karena telah merubah gaya hidup manusia pada sektor kesehatan, pangan, lingkungan dan banyak lagi di masa depan. Belajar Bioteknologi di Sumbawa tidak dapat dibandingkan dengan tempat lain karena Pulau Sumbawa adalah “surga” biodiversitas yang merupakan bahan baku bioteknologi, mulai dari keragaman flora fauna (bagian dari Wallacea Hotspot) maupun organisme laut (bagian dari Coral Triangle), juga pusat perubahan iklim dunia ketika Gn. Tambora meletus 200 tahun lalu. Prodi Teknobiologi (S1) yang menjadi cikal bakalnya, telah menelurkan prestasi gemilang dalam waktu singkat perjalanan hidupnya sejak berdiri tahun 2013 a.l. meraih Chairman Award dll di ajang kompetisi biologi sintetik dunia untuk mahasiswa, International Genetically Engineered Machine (IGEM) 2014 di kota Boston, AS, Internship Award 2015, 2016 di lembaga riset kenamaan Jepang, NIMS di kota Tsukuba, serta prestasi-prestasi Nasional seperti finalis Olimpiade Sains Nasional Pertamina 2015, 2016, dsb. Didukung oleh fasilitas lab biologi molekuler, mikrobiologi dan bioinformatika standar intenasional, membuat suasana belajar lebih menggairahkan bak menjadi Alfred Russel Wallace, penjelajah Nusantara di tengah fasilitas lengkap untuk mengeksplorasi seluruh kreativitas Anda. Tersedia beasiswa internship ke Tokyo University of Agriculture and Technology (TUAT), Department of Life Science and Biotechnology, setiap tahun bagi mahasiswa terpilih.
PEMINATAN
Bioteknologi Pangan (madu, susu kuda); Bioteknologi Pertanian (kurma, jambu mete, flamboyan); Bioteknologi Kesehatan (TBC, malaria, alergi; bahan aktif herbal tradisional); Bioteknologi Kelautan (terumbu karang, teripang); Bioteknologi Energi (biodiesel, biogas);
WAKTU PERKULIAHAN
Senin s.d. Jumat jam 08:00-16:00
TENAGA PENGAJAR
Prof. Dr. Tomohiko Yamazaki; Prof. Dr. Koji Sode; Dr. Arief Budi Witarto; Dr. Moh. Muslim; Dr. Suwarti; Dr. Hadhimulya Asmara; Dr. Is Helianti; Dr. Anis H. Mahsunah ; Dr. Priyo Wahyudi; Dr. Yunny Erwanto; Dr. Uyi Sulaeman; Dr. Ponco Iswanto; Dr. Mufti Petala Patria; Dr. Bambang Wispriyono.
Program Studi Manajemen Inovasi (S2)
CARA PENDAFTARAN
– Mengirimkan berkas dalam bentuk berkas cetak / file dengan email yaitu Formulir Pendaftaran; Ijasah dan Transkrip Nilai S1-S2; Surat Ijin Atasan bagi yang sudah bekerja; Sertifikat-sertifikat prestasi akademik / profesi / bahasa dll yang relevan bila ada.
– Pendaftaran diterima apabila menyertakan Bukti Pembayaran Uang Pendaftaran. Pembayaran dilakukan dengan transfer ke rekening Bank yang ditentukan.
– Tes Seleksi Masuk akan segera dilakukan setelah Pendaftaran diterima. Tes dilakukan di Kampus Sekolah Pasca Sarjana dan bisa dilakukan dengan cara
khusus untuk Calon Mahasiswa yang memiliki kesulitan untuk hadir secara fisik (berdasarkan permintaan).
– Setelah Pengumuman Hasil, Calon Mahasiswa yang diterima dipersilakan membayar uang masuk (DPP) dan uang kuliah (SPP) sesuai jumlah dan dalam
batas waktu yang ditentukan melalui transfer ke rekening bank yang ditentukan.
BIAYA KULIAH
– Uang pendaftaran : Rp. 1 juta
– Uang masuk (DPP) : Rp. 3 juta (bila dibayarkan April 2017); Rp. 4 juta (Mei 2017); Rp. 5 juta (Juni 2017); Rp. 6 juta (Juli 2017); Rp. 7 juta (Agustus 2017).
– Uang kuliah (SPP) : Rp. 6 juta / semester.
– Lain-lain : Uang wisuda, Study tour (ditentukan menyusul).
TANGGAL PENTING
– Pendaftaran dari 1 April 2017 s.d. 24 Agustus 2017.
– Tes masuk, setiap hari Sabtu dari April s.d. Agustus 2017.
– Pengumuman diterima, paling lama seminggu setelah tes masuk.
– Uang DPP dibayarkan paling lama 3 (tiga) minggu pengumaman diterima.
– Uang SPP semester pertama dibayarkan bersama DPP sejumlah ½-nya dan sisanya sebelum Kuliah Perdana atau sekaligus dibayarkan bersama DPP. Bila
mengundurkan diri, uang yang sudah dibayarkan tidak bisa diambil kembali.
– Kuliah perdana 1 September 2017 oleh MENRISTEK-DIKTI (dalam konfirmasi).
ALAMAT PENTING
– Nomor Rekening Bank : Bank BNI Syariah, No : 0534039600, Pemilik; Pasca Sarjana UTS
– Alamat email pengiriman berkas : gradschuts@gmail.com
– Nomor telpon/WA untuk komunikasi : 0811-3899-94 (Pak Kiki) / 0852-0520- 2014 (Ibu Ratna)
KEUNGGULAN
Inovasi telah menjadi “mantra” yang dituntut dari dunia birokrasi sampai kewirausahaan. Sumbawa Technopark adalah satu dari seratus Technopark yang dicanangkan Presiden RI dalam Nawa Citanya, tapi berhasil menduduki posisi unggul karena pencapaiannya dalam inkubasi bisnis teknologi. Maka disinilah tempatnya yang cocok untuk belajar bagaimana inovasi ditelurkan baik dari pengembangan teknologi sendiri, meniru, adaptasi atau mengumpulkan dari berbagai sumber seperti iPhone atau Jagung Hibrida dilahirkan. Di sini juga tempat yang tepat untuk belajar bagaimana inovasi di daerah dapat diterapkan mulai dari menggerakkan ekonomi sampai melayani masyarakat sepenuh hati karena berbagai contoh dan potensi yang ada dari pariwisata halal, industri kelautan, kehutanan lestari dan pertambangan berkelanjutan. Selain iklim yang menggairahkan dalam dunia inovasi, pembelajaran juga didukung para Pengajar yang pakar di bidang peminatan masing-masing karena pendidikan tinggi di luar negeri maupun pengalaman panjang sebagai praktisi (birokrasi, akademisi, wirausaha teknologi), baik dari internal maupun eksternal seperti lembaga mitra BPPT, dll.
Terdapat kunjungan (study tour) di dalam negeri / luar negeri ke klaster industri teknologi, Sciencepark / Technopark, PEMDA yang menerapkan inovasi.
PEMINATAN
Inovasi Produk; Inovasi Proses; Inovasi Pemasaran; Inovasi Organisasi
WAKTU PERKULIAHAN
Senin s.d. Jumat jam 16:30-20:30; atau Sabtu s.d. Minggu 08:00-16:00
TENAGA PENGAJAR
Prof. Dr. Koji Sode ;Dr. Zulkieflimansyah; Dr. Kahar Karim; Dr. Dedy Heriwibowo; Dr. Arief Budi Witarto; Dr. Andy Tirta; Dr. Soni Solistia Wirawan; Dr. Gatot Dwianto; Dr. Dudi Iskandar; Dr. Iwan Sudrajat; Dr. Suratna; Dr. MAM Oktaufik.