Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Nusa Tenggara Barat (NTB), lakukan kegiatan dengan tema “Silaturrahim dan Psikoedukasi Menuju Implementasi Ilmu Psikologi yang Berdampak dan Mensejahterakan” di SMK N 2 Sumbawa Besar, bersama mahasiswa dan dosen Psikologi Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) pada (7/4) kemarin.
Kegiatan dilatarbelakangi oleh dampak bencana gempa yang dialami masyarakat Lombok dan Sumbawa pada 29/7/2018 lalu. Pasalnya menurut HIMPSI NTB, masyarakat tidak hanya merasakan kerugian dalam bentul materil, tetapi juga psikologis.
Tujuan HIMPSI NTB lakukan kegiatan adalah untuk, memberikan informasi kepada mahasiswa yang banyak bergerak dalam memenuhi kebutuhan psikososial masyarakat, melakukan kunjungan untuk mengetahui kondisi terdampak gempa dan melakukan edukasi terkait dukungan psikososial awal.