UTS Silaturahmi ke Perusahaan Tambang Batu Bara PT Adaro Indonesia

Rektor UTS telah melakukan kunjungan kerja ke PT Adaro Indonesia, Tbk Jakarta, didampingi oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Dekan Fakultas Rekayasa Sistem (FRS) dan Kepala Sub. Direktorat Kerja Sama Dalam Negeri UTS pada 28/11/2022. Kunjungan ini dalam rangka menjalin silaturahmi dengan PT Adaro sebagai salah satu industri yang telah menjadi donatur beasiswa di UTS sejak 2020 hingga sekarang. Diterima langsung oleh Zuraida Murdia Hamdie selaku Corporate Social Responsibility Program Manager-PT Adaro silaturahmi berlangsung hangat. 

“PT Adaro sendiri merupakan salah satu perusahaan tambang batu bara yang main operation berada di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah yang sangat concern dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan di Indonesia khususnya Indonesia Timur, kepedulian industri semacam ini tentu sangat bermanfaat bagi anak-anak kita yang punya semangat menempuh pendidikan tinggi.” Tutur Rektor.

Selain sebagai ajang silaturahmi UTS juga berdiskusi kaitan dengan kolaborasi kedepan antara keduanya. “Kolaborasi yang dapat dilakukan selain pemberian beasiswa, juga penempatan mahasiswa magang, Kami juga menawarkan serviceses, karena para dosen di UTS pun punya kompetensi yang baik dibidangnya masing-masing, baik keteknikan, humaniora yang tentu bisa menjadi wadah pengabdian dan penelitian bagi para dosen untuk mengaplikasikan ilmunya di lapangan. Ini sebagai langkah nyata mendukung Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di UTS. Kami berharap bisa memberikan kolaborasi yang memberikan keuntungan bagi kedua pihak,” imbuh rektor.

Kunjungan ini sebagai upaya UTS untuk terus membuka peluang dengan berbagai pihak dalam berbagai bidang, tidak terkecuali PT Adaro. UTS sendiri telah berkomitmen sejak awal program Merdeka Belajar Kampus Merdeka di launching oleh Mas Menteri Nadiem Makarim, lewat berbagai program universitas yang sampai hari ini terus berjalan dan terus dikembangkan seperti Bina Desa atau yang dikenal dengan istilah Program Merdeka, UTS Mengajar, Magang Dunia Industri, Riset dan Kewirausahaan, dan lain sebagainya. 

Perilaku Eksisting Masyarakat Peternak di Sepanjang Sungai Brangbiji Sumbawa dalam Penerapan Program Sanitasi Berbasis Masyarakat (STBM)

Program Studi Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Indonesia (PSTL FTUI),...

Read MoreApril 3, 2024

Asesmen Lapangan Prodi Sosiologi UTS Terlaksana; Upaya Meningkatkan Standar Pendidikan

SUMBAWA – Program Studi Sosiologi dari Fakultas Ilmu Sosial dan...

Read MoreApril 3, 2024

Dua Mahasiswi FTLM Wakili UTS dalam Ajang ON MIPA 2024

Sumbawa, 28 Maret 2024 – Dua mahasiswi Universitas Teknologi Sumbawa...

Read MoreApril 3, 2024

UTS Siapkan Elang Muda Untuk Pilmapres Nasional 2024 Mendatang

Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) Universitas Teknologi Sumbawa tahun 2024 telah...

Read MoreApril 3, 2024