KEMENKEU SATU Goes to Campus Sambangi UTS

UTS menjadi tuan rumah penyelenggaraan 

kegiatan KEMENKEU SATU Goes to Campus dengan tema APBN KITA di Tana Samawa pada Selasa (07/03/2023). Kegiatan yang laksanakan oleh Kemenkeu Satu yakni Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sumbawa, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sumbawa, dan Kantor Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Sumbawa. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Kanwil DJP Nusa Tenggara Syamsinar, S.P., M.Comm, bertempat di Ruang Multimedia Sumbawa Techno Park (STP) diikuti oleh puluhan Dosen, Mahasiswa dan sivitas akademik UTS.

“Jika berbicara kaitan APBN atau masalah keuangan negara tidak terbatas pada mahasiswa dari fakultas ekonomi saja, tetapi semua mahasiswa dan masyarakat, diharapkan bisa memahami terkait keuangan negara itu seperti apa. Hari ini rekan-rekan mahasiswa akan dapat banyak ilmu dari Kemenkeu Satu ada dari sektor pajak kaitan penerimaan pajak, dari sektor Bea dan Cukai kaitan penerimaan bea dan cukai, juga dari KPPN dapat menceritakan kaitan penerimaan dari pajak pun cukai akan dikemanakan saja dan sebagainya.” Ungkap Kepala Kanwil DJP Nusa Tenggara dalam sambutannya.

Lebih lanjut Syamsinar mengungkapka. bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat kaitan Keuangan Negara. “Tujuan kami mendatangi kampus-kampus, adalah untuk memberikan pemahaman, sharing, pengalaman bagi mahasiswa dan sivitas akademik tentang pengelolaan keuangan negara. Masa depan negara ada di tangan generasi muda, penting agar para mahasiswa kita yang akan menjadi pemimpin di masa depan untuk punya knowledge kaitan kondisi keuangan negara, cara pengelolaannya, dan hal-hal terkait lainnya.”

Materi Overview APBN dan Belanja Negara disampaikan oleh Kepala KPPN Sumbawa Aziz Muthohar, materi Peran Bea Cukai di Pulau Sumbawa oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal KPPBC Sumbawa Ariek Sulistyo Kusumo dan materi oleh Kepala KPP Pratama Sumbawa Abdul Gafur tentang Masyarakat Sadar Pajak.

Wakil Rektor IV Bidang Kerja Sama UTS Nurul Izzati, S.Si., M. Sc mewakili Rektor UTS menyampaikan apresiasi kepada Kemenkeu Satu atas terselenggaranya kegiatan positif ini.“Terima kasih kepada Kemenkeu Satu yang telah menyelenggarakan kegiatan positif ini. UTS sejauh ini berupaya untuk terus bersinergi dengan berbagai pihak, tidak terkecuali Kemenkeu Satu. Kami harap banyak insight baru yang dapat diserap oleh para Elang Muda,” pungkasnya.

Mahasiswi Informatika UTS, Magfira Meilani Putri, Cetak Prestasi Gemilang di Ajang Taekwondo Nasional

Sumbawa Besar – Magfira Meilani Putri, mahasiswi Prodi Informatika angkatan 2020...

Read MoreNovember 11, 2024

Mahasiswa Psikologi Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo DANREM CUP 162 Wirabakti 2024

Nur Hijra, mahasiswa Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Humaniora...

Read MoreNovember 11, 2024

Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Teknologi Sumbawa Raih Medali Perak dan Perunggu di Kejuaraan Nasional Taekwondo 

Fakultas Hukum Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) kembali mencatatkan prestasi melalui...

Read MoreNovember 11, 2024

Kunjungan Industri Mahasiswa Teknik Lingkungan UTS ke UPT PALD Raberas Kabupaten Sumbawa

Sumbawa, 1 November 2024 – Mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Universitas...

Read MoreNovember 11, 2024