Lomba Maket Tahunan KMS UTS Sukses Digelar, Pemenang Raih Kesempatan Beasiswa Kuliah di UTS

Sumbawa, 19 Agustus 2023 – Keluarga Mahasiswa Sipil (KMS) Universitas Teknologi Sumbawa telah sukses menyelenggarakan Lomba Maket dengan tema “Rancang Jembatan Dengan Stik Es-Krim”. Acara yang diadakan pada Sabtu, 19 Agustus 2023, ini bertempat di Integrated Laboratory Universitas Teknologi Sumbawa.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dunia ketekniksipilan kepada siswa/i SMA/SMK/MA sederajat, dengan harapan dapat memicu rasa ingin tahu terkait dunia Teknik Sipil dan menginspirasi mereka untuk bergabung dalam Program Studi Teknik Sipil di Universitas Teknologi Sumbawa. Selain itu, lomba ini juga bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa/i dalam merancang jembatan serta menggali minat dan bakat mereka dalam bidang rancang infrastruktur jembatan.

Peserta Lomba Maket berasal dari berbagai SMA/SMK/MA di Provinsi Nusa Tenggara Barat, termasuk dari SMK Buer, SMK 2 Sumbawa, SMA Lape, dan SMA Sekongkang. Acara ini diselenggarakan oleh Himpunan Keluarga Mahasiswa Sipil (KMS) Program Studi Teknik Sipil Universitas Teknologi Sumbawa yang telah terpilih melalui proses Open Recruitment.

Menurut Rektor Universitas Teknologi Sumbawa, Chairul Hudaya, Ph.D., “Kegiatan lomba ini merupakan bentuk nyata dari dedikasi kami dalam menginspirasi dan membina potensi mahasiswa dalam bidang teknik sipil. Kami berharap melalui kompetisi ini, para peserta dapat memperoleh wawasan yang lebih dalam tentang teknik sipil serta dapat mengaplikasikan kreativitas dan pengetahuan mereka dalam merancang maket jembatan.”

Dekan Fakultas Teknologi Lingkungan dan Mineral, Dedy Dharmawansyah, S.T., M.T., juga menambahkan, “Lomba ini tidak hanya memberikan wadah untuk siswa/i dalam mengembangkan kemampuan merancang, tetapi juga mengajak mereka untuk berkolaborasi dan berkompetisi dengan baik. Semua ini merupakan bagian dari proses pembelajaran yang penting.”

Ketua Program Studi Teknik Sipil Universitas Teknologi Sumbawa, Hermansyah, M.Sc., mengungkapkan, “Kami bangga menjadi tuan rumah lomba ini dan melihat semangat serta dedikasi para peserta. Semoga kegiatan ini dapat menjadi langkah awal bagi mereka untuk menjelajahi lebih dalam bidang teknik sipil dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di masa depan.”

Para pemenang Lomba Maket tidak hanya memperoleh hadiah-hadiah menarik, seperti uang tunai dan sertifikat juara, tetapi juga kesempatan untuk mendapatkan keringanan biaya kuliah serta beasiswa. Juara pertama memperoleh hadiah sebesar Rp 1.500.000, keringanan biaya kuliah SPP 50% selama 4 tahun dengan total beasiswa Rp.8.000.000, serta sertifikat dan piala. Juara kedua berhak atas hadiah sebesar Rp 1.200.000, keringanan biaya kuliah SPP 25% selama 4 tahun dengan total beasiswa Rp. 4.000.000, serta sertifikat dan piala. Sementara itu, juara ketiga akan menerima hadiah sebesar Rp 1.000.000, bebas biaya kuliah DPP selama 4 tahun dengan total beasiswa Rp.3.350.000, serta sertifikat dan piala.

Kegiatan Lomba Maket “Rancang Jembatan Dengan Stik Es-Krim” ini menjadi wujud nyata dari upaya Universitas Teknologi Sumbawa untuk menginspirasi generasi muda dalam bidang teknik sipil dan merangsang potensi kreatif serta kompetitif para siswa/i SMA/SMK/MA sederajat di Nusa Tenggara Barat.

Mahasiswi Informatika UTS, Magfira Meilani Putri, Cetak Prestasi Gemilang di Ajang Taekwondo Nasional

Sumbawa Besar – Magfira Meilani Putri, mahasiswi Prodi Informatika angkatan 2020...

Read MoreNovember 11, 2024

Mahasiswa Psikologi Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo DANREM CUP 162 Wirabakti 2024

Nur Hijra, mahasiswa Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Humaniora...

Read MoreNovember 11, 2024

Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Teknologi Sumbawa Raih Medali Perak dan Perunggu di Kejuaraan Nasional Taekwondo 

Fakultas Hukum Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) kembali mencatatkan prestasi melalui...

Read MoreNovember 11, 2024

Kunjungan Industri Mahasiswa Teknik Lingkungan UTS ke UPT PALD Raberas Kabupaten Sumbawa

Sumbawa, 1 November 2024 – Mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Universitas...

Read MoreNovember 11, 2024