Lomba Aplikasi Bioteknologi 2015 FTB UTS

Fakultas Teknobiologi Universitas Teknologi (FTB UTS) Sumbawa kembali menyelenggarakan Lomba Aplikasi Bioteknologi untuk yang ketiga kalinya. Selain untuk mengenalkan biologi sintetik dan bioteknologi kepada siswa SMA, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaring para siswa berbakat yang memiliki minat di bidang bioteknologi sebagai calon mahasiswa baru Fakultas Teknobiologi UTS Tahun Ajaran 2015/2016.

Sebanyak 74 siswa-siswi kelas XII jurusan IPA peserta Lomba Aplikasi Bioteknologi 2015 ini berasal dari 11 SMA/MA yang tersebar di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat. Kegiatan ini diselenggarakan di kampus Universitas Teknologi Sumbawa pada tanggal 6-7 Februari 2015. Pelaksanaan kegiatan tahun ini mengacu pada standar kompetisi International Genetically Engineered Machine (iGEM)yang merupakan salah satu kompetisi internasional paling bergengsi dalam bidang rekayasa genetika dan biologi sintetik.

Proses awal seleksi dimulai dengan seleksi  tes tulis dengan jumlah 74 peserta. Dalam waktu 2 jam, peserta harus mampu menjawab 150 soal yang merupakan materi biologi kelas X, XI, XII dan setara dengan soal olimpiade tingkat nasional. Kemudian dari hasil tes tulis tersebut terjaring 42 peserta layak untuk mengikuti tahap selanjutnya yaitu tes praktikum dan presentasi poster. Dalam tahap ini, setiap peserta dibagi ke dalam 8 kelompok yang beranggotakan 5-6 orang. Masing-masing kelompok ditantang untuk melakukan kultur bakteri dalam 2 jenis praktikum yaitu Microbe Hunter dan Uji Antagonistik. praktikum Microbe Hunter bertujuan untuk dapat mengetahui efektifitas dari gel pembunuh kuman komersil yang beredar luas di pasaran serta untuk dapat mengetahui efektifitas bahan alami yang ada di sekitar kita yang telah diketahui memiliki aktivitas antimikroba.

Peserta melakukan pengujian terkait kuman atau bakteri yang terdapat di tangan mereka. Kegiatan praktikum yang dilakukan untuk tes pertama ini terdiri dari tiga perlakuan, yang pertama tangan digoreskan pada cawan petri yang berisi media agar lalu dicuci bersih, yang kedua tangan terlebih dahulu dioleskan dengan gel antiseptik komersil kemudian digoreskan pada media agar yang kedua, selanjutnya tangan dicuci lagi kemudian diberi perlakuan ketiga yaitu tangan dioleskan dengan bahan alami seperti cengkeh, sereh, daun sirih, dan jahe (salah satu) lalu tangan digoreskan ke media agar yang berbeda. Hasil pengamatan yang dilakukan oleh peserta, diperoleh hasil bahwa bahan alami lebih efektif dalam membunuh mikroba yang ada ditangan kita dibandingkan dengan menggunakan gel antiseptik komersil.

Tes praktikum kedua yaitu tentang Uji Antagonistik ini bertujuan untuk mengetahui luas spektrum antibiotic yang dihasilkan pada suatu bakteri X dari sampel yang berasal dari lingkungan alam sekitar.

Dalam kegiatan Lomba Aplikasi Bioteknologi 2015 ini tepatnya pada hari Sabtu, 7 Februari, juga diselenggarakan seminar tentang Biologi Sintetik  yang diisi oleh dosen dari Fakultas Teknobiologi UTS, yaitu Bapak Ali Budhi Kusuma, M.Sc yang merupakan lulusan dari Birmingham University, Inggris.

Hasil akhir penilaian total dari kegiatan tes tulis dan praktikum mengerucut menjadi Lima siswa terbaik mendapatkan hadiah berupa Beasiswa Pendidikan selama 4 tahun untuk melanjutkan kuliah di Fakultas Teknobiologi UTS. Kelima calon mahasiswa tersebut adalah Soniyah (SMAN 2 Sumbawa), Ahmad Suyoko (SMAN 1 Sumbawa), Hairil Fikri(SMAN 1 Aikmel), Zakiyuddin Abd. A (SMAN 1 Aikmel) dan Nita Rizqi Utami(SMA 1Empang).Dewan juri juga memberikan penghargaan dengan kategori Best Motivational Essay kepada Tiara Dwi Y dari SMAN 1 Empang dan Ulvia Suryaningsih dari SMAN 3 Sumbawa. Sedangkan Best Poster Presentationyang diberikan kepada kelompok 2 dari SMAN 1 Aikmel dan kategori Best Hight School participation diberikan kepada SMAN 1 Empang.

Sebanyak 30 siswa lainnya yang memenuhi kualifikasi langsung diterima tanpa tes sebagai mahasiswa Fakultas Teknobiologi Universitas Teknologi Sumbawa Tahun Ajaran 2015/2016. Peserta lainnya juga memiliki kesempatan untuk masuk sebagai mahasiswa Fakultas Teknobiologi UTS angkatan 2015 melalui jalur undangan. 15 kuota beasiswa dari Pertamina Foundation akan diberikan kepada para mahasiswa baru FTB UTS angkatan 2015 melalui sistem open competition bagi mahasiswa yang masuk melalui jalur undangan, PPKB maupun tes tulis (SIMAK UTS).

Rapat Kerja Tahunan UTS 2024, “Kita Siap Wujudkan Lebih Banyak Mimpi” 

Universitas Teknologi Sumbawa telah menggelar Rapat Kerja Tahunan 2024 pada...

Read MoreMaret 25, 2024

FITH UTS Teken MoU Dengan Lombok Wildlife Park, Siap Dukung Kesejahteraan Satwa Luar Habitat Asli

Pada 15 Maret 2024, UTS melalui Fakultas Ilmu dan Teknologi...

Read MoreMaret 25, 2024

Membanggakan! UTS Kembali Sukses Gelar Penanaman 4000 Mangrove Batch 2

Pada hari Minggu tanggal 3 Maret 2024, Universitas Teknologi Sumbawa...

Read MoreMaret 25, 2024

Kolaborasi Youthtopia dan UTS dalam Program Island to Island Indonesia Roadshow 2024

Youthtopia sebagai sebuah community centric platform dengan edukasi sebagai inti...

Read MoreMaret 25, 2024