Ritual Tahunan Dikemas Dalam Event Komunikasi Ala Mahasiswa

Sumbawa – Mahasiswa program studi Ilmu Komunikasi Universitas Teknologi Sumbawa kembali unjuk ide dan kreatifitas dalam menggagas event. Setelah berhasil dengan branding wisata desa, kali ini kelompok mahasiswa dari mata kuliah Management Event yang diampu oleh Ofi Hidayat sukses menyenggarakan event dengan tema “Sapora, Samawa Ponan Rame”.

 Event yang dilangsungkan pada minggu ke-2 Februari ini bertempat di salah satu desa budaya yang ada di Kabupaten Sumbawa. Pemilihan tema dan lokasi tersebut didasari oleh peluang dalam penyambutan Festival Pasaji Ponan yang merupakan acara ritual tahunan Desa Poto Kecamatan Moyo Hilir.

Acara yang dikemas dalam bentuk pesta rakyat dengan konsep “Sumbawa Tempo Dulu” namun dengan goals masa kini yang dirancang untuk menegaskan branding dan posisioning dari Desa Poto. Acara juga menampilkan berbagai acara dan perlombaan yakni perlombaan Parana Samawa (peragaan busana samawa), penampilan dari sanggar seni Desa Poto dengan sakeco,rabalas lawas,batuter, dan sholawat salam juga menjadi strategi yang digunakan untuk menetapkan identitas dan meningkatkan engangement dengan audiens.

Selaku ketua program studi yang sekaligus menjadi dosen pengampu mata kuliah tersebut, Ofi Hidayat memberikan apresiasi baiknya. “Meski berawal dari tugas kuliah, namun impact dari kegiatan ini sangat besar bahkan melampaui goals yang sudah kelompok mereka tetapkan. Ini semacam promosi yang sudah kami bedah dalam pertemuan di kelas berdasarkan strategi komunikasi. Harapan kami kedepannya, Desa bisa melakukan event seperti ini secara mandiri, sehingga potensi di desa ini semakin melekat, bisa menjadi top of mind di masyarakat serta mendatangkan pihak lain yang tertarik karena promosi ini.”

Mahasiswa yang tergabung dalam tim Satedu selaku konseptor event tersebut, menyatakan perasaan bahagia bisa menyelenggarakan event sesuai dengan goals yang mereka telah tetapkan. Novan Sapira sebagai perwakilan dari tim menuturkan tidak sedikit ilmu yang mereka peroleh baik secara teori hingga kepada realisasi di lapangan. “Menggagas event komunikasi yang tidak hanya dilangsungkan semalam kemudian akan dilupakan besok adalah PR bagi kami. Namun dengan bimbingan dan dukungan dari seluruh pihak, baik dosen, kampus, pemerintah desa, masyarakat serta sponsor acara ini sukses terselenggara.”

Mahasiswi Informatika UTS, Magfira Meilani Putri, Cetak Prestasi Gemilang di Ajang Taekwondo Nasional

Sumbawa Besar – Magfira Meilani Putri, mahasiswi Prodi Informatika angkatan 2020...

Read MoreNovember 11, 2024

Mahasiswa Psikologi Raih Medali Emas di Kejuaraan Taekwondo DANREM CUP 162 Wirabakti 2024

Nur Hijra, mahasiswa Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Humaniora...

Read MoreNovember 11, 2024

Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Teknologi Sumbawa Raih Medali Perak dan Perunggu di Kejuaraan Nasional Taekwondo 

Fakultas Hukum Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) kembali mencatatkan prestasi melalui...

Read MoreNovember 11, 2024

Kunjungan Industri Mahasiswa Teknik Lingkungan UTS ke UPT PALD Raberas Kabupaten Sumbawa

Sumbawa, 1 November 2024 – Mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Universitas...

Read MoreNovember 11, 2024